Hola, readers!
Beberapa bulan terakhir ini, kondisi Indonesia sedang kering-keringnya. Ini
dibuktikan dengan di beberapa daerah yang mengalami kekurangan air. Kebayang gak
sih dengan pasokan air yang kurang serta udara yang kering tentu dapat menyebabkan
tubuh kita mengalami dehidrasi? Dehidrasi dapat ditunjukan dengan rasa haus,
urin yang berwarna keruh, serta bibir kita yang terkelupas. Belum lagi
dehidrasi juga dapat dilihat dari kondisi kulit yang bersisik serta
pecah-pecah.
Tentu kondisi di atas sangat tidak enak dipandang dan lebih utamanya lagi
adalah menunjukkan bahwa kondisi tubuh kita sedang tidak sehat! Maka dari itu, readers harus sering-sering minum sesuai
anjuran medis, serta hemat air. Hmm. Sounds
tricky, right? Tapi, readers tidak perlu khawatir, penggunaan
air bagi manusia tentu adalah sebagai air minum, sedangkan penggunaan lainnya
masih dapat dikendalikan melalui perubahan perilaku kita. Misalnya saja adalah jangan
menggunakan flush pada toilet,
apabila tidak diperlukan. Jika readers
ingin membuang serangga atau tissue
di kamar mandi, buanglah pada tempat sampah, daripada dibuang ke toilet dan
disiram oleh air. Dijamin deh, perilaku ini akan sangat mengurangi penggunaan
air, secara tidak disadari.
Kalau perilaku kita diubah dalam penggunaan air, tentu pasokan air minum
pun akan lebih terjamin, sehingga readers
tidak perlu lagi mengalami kehausan, dan juga jauh dari kondisi dehidrasi.
Tapi, bagaimana kalau setelah rajin minum air putih, kulit readers tetap dirasa kering? Una
Bonita Imagen (UBI) punya alternatif solusinya, yaitu dengan menggunakan lotion mengandung plant oil yang dapat melembabkan serta menutrisi kulit menjadi
lebih sehat.
Apa saja sih macam plant oil itu?
Ini salah satunya:
Olive Oil
Olive oil ini merupakan jenis oil yang mengandung antioksidan, yang berarti melindungi kulit readers dari radikal bebas, serta juga
melembabkan kulit yang bersisik, seperti misalnya pada bagian heels kaki.
Almond Oil
Almond oil bermanfaat untuk meremajakan kulit, melalui
peluruhan kulit mati maupun pengurangan tanda-tanda penuaan dini, sehingga
kulit readers akan terlihat tetap sehat dan bercahaya.
Nah, dari dua contoh plant oil di
atas, kebayang dong manfaatnya untuk kulit? Bagaimana kalau readers ingin menggunakannya sekaligus?
Tentu readers harus cari 1 produk
yang memiliki dua kandungan plant oil
di atas. Setelah UBI check beberapa produk dan mencoba salah satunya, UBI jatuh cinta
dengan Himalaya Baby Lotion.
| Himalaya Baby Lotion |
Ya! Baby Lotion! Awalnya kebayang bahwa baby lotion ini tidak akan mampu
melembabkan kulit orang dewasa. Tapi, setelah dicoba beberapa bulan, kulit UBI
menjadi lebih baik setelah penggunaannya, yaitu jadi lebih lembab, dan kulit
yang bersisik menjadi berkurang. Selain itu, wanginya calming sekali, rasa-rasanya, baik orang dewasa maupun baby akan sangat merasa rileks kalau
mencium aroma calming dari plant oil ini.
For your information, produk himalaya ini mengandung 100% herbal actives, yang artinya
sangat-sangat aman digunakan oleh bayi maupun orang dewasa. So, keep hydrating your skin, inside and
out!
Komentar
Posting Komentar